Pesantren Mahasiswa Jami’ah Kebangsaan memperoleh peringkat Akreditasi B

Yayasan Kebangsaan Bireuen dalam program kerjanya bukan hanya bidang pendidkan umum dengan mendirikan Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) pada tanggal 30 Aprul 2019 tetapi juga mengimbangi dengan pendidikan Agama dengan mendirikan Pesantren Mahasiswa Jami’ah Kebangsaan pada tahun 2020, paduan model pendidikan ini merupakan satu-satunya di provinsi Aceh.

Untuk meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di pesantren Mahasiswa Jami’ah Kebangsaan Bireuen pihak Yayasan terus berbenah dengan menyediakan SDM dan berbagai fasilitas yang dibutuhkan.

Hasil pengajuan Akreditasi pertama  Pesantren Mahasiswa Jami’ah Kebangsaan Bireuen mendapatkan peringkat Akreditasi B, berdasarkan Surat Keputusan Badan Akreditasi Dayah Aceh Nomor : 001/MA-BADA/V/SK/2023  tanggal 5 Mei 2023. Hasil ini diperoleh setelah dilakukan asesmen lapangan pada akhir 2022 lalu.

Semua ini berkat  kerja keras  semua pihak  terutama dukungan dan perhatian yang sangat besar Dr. Amiruddin Idris, S.E, M.Si  selaku Pembina dan Hj. Nuryani Rachman Ketua Yayasan Kebangsaan Bireuen sehingga memperoleh hasil yang membanggakan sebagai Pesantren Mahasiswa satu-satunya di Provinsi Aceh saat ini.

Tgk. Muhammad, M.Pd selaku Direktur Pesantren berharap hasil penilaian ini akan mendorong  santri pesantren dan mahasiswa UNIKI agar  mampu menjadi pribadi yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, berahlak mulia, menjadi teladan untuk keluarga dan masyarakat.

Perkembangan zaman saat ini membutuhkan pribadi yang tangguh dan berakhlak mulia sehingga dapat menghindari hal-hal negatif yang sangat terbuka baik didalam masyarakat maupun melalui medsos, untuk itu mari bergabung ke Pesantren Mahasiswa Jami’ah Kebangsaan.

Bireuen, 14 Mei 2023

Tim Humas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *