
Lambang UNIKI berbentuk segi lima, berisi padi dan kapas, peta/globe dunia, buku dan pena. Bertuliskan aksara Universitas Islam Kebangsaan Indonesia, dan singkatan UNIKI.
a. Segi lima bermakna rukun islam, yang harus dijalankan oleh semua sivitas akademika UNIKI.
b. Peta atau globe dunia, bermakna bahwa visi UNIKI dapat berkiprah dan bersaing di era globalisasi dan mendunia.
c. Gambar Buku dan pena, lambang pembelajaran dan mencetuskan ide-ide cemerlang bagi perubahan peradaban masyarakat.
…….@2019
MARS UNIKI
Lagu : Angga Eka Kirana
Lirik : Nuryani Rachman & Win Konadi Manan
Universitas Islam Kebangsaan Indonesia
Berdiri Megah dikota Juang Tercinta
Laksana Tugas Suci Mulia
Universitas Islam Kebangsaan Indonesia
Profesional, unggul dan Islami
Guna Abdi pada Ibu Pertiwi
Membuktikan pada Bangsa
Menjadi Insan Cerdas Nyata
Panutan dikota Juang Tercinta
Insan Abdi pada Negara
Membuktikan pada Bangsa
Memiliki landasan hidup yang nyata
Membangun masyarakat dan negara
Universitas Islam Kebangsaan Indonesia